Coban Sewu Lumajang



Coban sewu atau disebut Air Terjun Tumpak Sewu Lumajang merupakan air terjun yang memiliki ketinggian 120 meter. Lokasi dari coban ini tepatnya di Desa Sidomulyo, kecamatan Pronojiwo, kabupaten Malang. Air terjun ini merupakan air terjun yang sangat indah. Tempat ini memiliki aliran air yang melebar seperti tirai sehingga termasuk dalam tipe Air Terjun Tiered. Disana terdapat lembah curam memanjang dengan ketinggian diatas permukaan laut. Setelah sampai di Desa Sidomulyo para wisatawan akan melewati pintu masuk dan langsung melihat obyek wisata air Terjun Tumpak Sewu. untuk melewati Air Terjun ini bisa menggunakan kendaraan pribadi dan juga bisa dengan angkutan umum seperti minibus. Harga tiket masuk Air Terjun tumpak Sewu ini hanya mulai Rp.10.000 terkadang tiket masuk juga tergantung jarak wisatawan yang mengunjungi,semakin jauh wisatawan dari objek  wisata ini maka semakin mahal tiket masuk yang akan dibayar. Setelah melakukan pembayaran di loket maka kita akan berjalan untuk menuju Coban Sewu ini dikarenakan jalan yang sempit dan lumayan menanjak melewati hutan dan tebing-tebing. Meskipun perjalanan cukup mencekam setelah sampai di Coban Sewu akan terbayar semua. Untuk sampai di bawah air terjun kita harus melewati tantangan yang begitu mencekam yaitu melewati jalan yang terbuat dari bambu dan besi yang sudah tua yang dirakit sedemikian rupa untuk dijadikan jalan menuju bawah air terjun Coban Sewu,sampai di bawah kita akan menikmati betapa indahnya surga dunia ini.






Air Terjun, air terjun coban sewu sangat indah dan sayang jika tidak dikunjungi,air terjunnya yang tinggi dan juga memiliki banyak cabang air yang akhirnya jatuh dan mengalir menuju sungai yang disebut sungai Glidhik. Pemandangannya yang indah sangat disayangkan jika anda tidak mengabadikan momen disini,jika habis hujan dan cuacanya agak panas maka akan muncul pelangi yang menambah indahnya pemandangan coban sewu ini.





Grojogan Coban Sewu,coban sewu memiliki nama lain atau biasa disebut dengan grojogan coban sewu,nama grojogan atau yang berarti terjun dan sewu atau yang berarti seribu berarti cabang atau aliran yang terdapat pada coban ini sangat banyak. Sehingga coban sewu atau grojogan coban sewu mempunyai arti yang sama dalam bahasa yang berbeda.





Pendakian,seperti yang sudah dijelaskan diatas bahwa akses untuk menuju bawah air terjun kita harus melewati bambu dan besi yang sudah cukup tua,tetapi meskipun demikian perjalanan kita aman karena disamping tebing-tebing juga diberi pegangan supaya kita tidak terjatuh. Dan jika kita sudah sampai bawah ingin ke atas maka kita akan mendaki melewati bambu dan besi itu lagi,cukup mencekam tapi juga menyenangkan buat anda yang suka perjalanan menantang.



Tebing,untuk sampai di bawah air terjun kita memang melewati tebing-tebing yang mencuram,tidak perlu takut justru pada tebing-tebing dan bebatuan ini terdapat air yang mengalir yang asyik,jadi saat perjalanan menuju ke bawah kita bisa bermain air.




Sungai,dari aliran coban sewu ini akan turun menuju sungai yang dinamakan sungai Glidhik yang merupakan sungai buangan setiap aliran coban yang ada di daerah kabupaten lumajang ini dan juga aliran lahar dari Gunung Semeru.




Misteri atau Mitos,bagi anda yang bisa turun dan mandi menikmati air coban sewu ini anda termasuk beruntung karena ada mitos yang menjadi kepercayaan masyarakat sini,jika anda bisa mandi di sini maka akan membuat awet muda dan segera dimudahkan dalam jodoh,tapi semua ini hanya mitos ya..

Di Lumajang memang terdapat beberapa air terjun yang wajib untuk dikunjungi karena pemandangannya yang indah dikelilingi oleh tebing-tebing dan hijaunya pepohonan menambah sejuknya alam,Salah satu air terjun yang lokasinya dekat dengan Coban Sewu adalah Kabut Pelangi Lumajang yang tidak kalah juga keindahannya,disini kita bisa melihat pelangi yang muncul dibalik air terjun yang sangat indah









Komentar

Postingan populer dari blog ini

Holiday ke tempat wisata di Thailand

Kebun Teh Wonosari

Seru-Seruan di Bali